Lokal
Ghostival Resmi Akan Di Gelar Bersama Karakter Hantu Lucu Hasil Kolaborasi Museum Of Toys Dan Ilustrator Indonesia Di Senayan City Pada Bulan Juni Nanti

www.gwigwi.com – Museum of Toys, resmi mengumumkan akan menggelar acara Art Experience Room dimana kita akan diajak bersenang-senang dengan hantu-hantu lucu di Ghostival 2023. Museum of Toys selaku penyelenggara acara ini, terpanggil untuk merubah cara pandang kita tentang hantu dari yang awalnya menyeramkan menjadi menyenangkan. Lalu seperti apa tampilannya?
Museum of Toys sebagai wadah bagi para kreator, kolektor, dan kurator dalam negeri ini, ingin mengajak para pecinta dan penikmat seni Indonesia dengan mengusung movement unik dalam menyajikan sebuah karya seni, yang artinya MOT akan membawa kalian untuk merasakan suatu warna yang berbeda dalam bentuk Art Experience Room dengan menggunakan perpaduan tampilan visual dan teknologi.

Ghostival Resmi Akan Di Gelar Bersama Karakter Hantu Lucu Hasil Kolaborasi Museum Of Toys Dan Ilustrator Indonesia Di Senayan City Pada Bulan Juni Nanti
Acara Ghostival ini nantinya akan dibuka perdana pada tanggal 15 Juni sampai 30 Juli 2023 di Senayan City, Ground Floor. Masyarakat dapat hadir dan tampil eksis dalam gelaran epic ini bersama teman, keluarga atau pasangan mereka.
Karakter hantu Ghostival merupakan penggambaran dari hantu-hantu yang sudah terkenal di Indonesia seperti pocong, leak, tuyul, kuntilanak, buto ijo, dan lainnya dengan wajah yang menggemaskan dan menghibur, hasil karya seniman digital ini bernama WD Willy yang berkolaborasi dengan Museum of Toys.

Ghostival Resmi Akan Di Gelar Bersama Karakter Hantu Lucu Hasil Kolaborasi Museum Of Toys Dan Ilustrator Indonesia Di Senayan City Pada Bulan Juni Nanti
Dalam press conference MOT menjelaskan, Museum Of Toys akan hadir sebagai garda terdepan dalam mengusung art experience movement dimana tidak hanya melihat warna dan keunikan gambar tapi juga bisa membawa para audiens untuk merasakan keseruan dalam acara ini.
“Presscon ini diharapkan dapat menyalurkan ekspresi seni dengan pemikiran yang tak terbatas kepada masyarakat, bahwa art dapat dinikmati dengan berbagai cara seperti event Ghostival yang akan membawakan unsur kesenangan, Tutur Deasy Sutanto (salah satu dari Founder Museum of Toys). “Senayan City menghadirkan Summer Break yang berkolaborasi dengan Museum of Toys (MoT) mempersembahkan Ghostival mulai 15 Juni – 30 Juli di Ground floor, Senayan City. Pengunjung akan diajak menikmati new experience bertemu dengan makhluk supernatural khas Indonesia yang unik, iconic, menghibur dan penuh dengan kejutan.” ujar Halina, selaku Leasing & Marketing Communications Director Senayan City.

Ghostival Resmi Akan Di Gelar Bersama Karakter Hantu Lucu Hasil Kolaborasi Museum Of Toys Dan Ilustrator Indonesia Di Senayan City Pada Bulan Juni Nanti
“Buat kami selaku Adhya Group, Museum Of Toys adalah bagian dari ekosistem dan melalui Adhya Plus yang bergerak di bidang Creative dan Entertainment, kita berkolaborasi untuk mewujudkan project ini.” ujar Bu Shierly Kosasih selaku Vice President of Adhya Group’s Creative and Entertainment Division.
Acara Ghostival ini juga didukung oleh Adhya Group dan juga disponsori oleh Ultra Milk , BCA, dan TACO. Untuk informasi lebih lanjut mengenai Ghostival, kunjungi laman Instagram @ghostivalbymot.
Lokal
Korekara Karaoke: Event Karaoke Anisong Kembali Hadir di Bulan September 2023

www.gwigwi.com – Komunitas Korekara Karaoke kembali hadir mempersembahkan event terbarunya di bulan September tahun 2023. Pada event ke-8 ini, komunitas yang dibentuk sejak tahun 2019 ini mengusung tema “Nyanyi/Sampe Malem”. Event ini diselenggarakan pada tanggal 8 September 2023 bertempat di Highdrate Lounge, Fairgrounds, SCBD, Jakarta Selatan.

Korekara Karaoke: Event Karaoke Anisong Kembali Hadir Di Bulan September 2023
Dalam setiap event yang diadakan, Korekara Karaoke selalu mengangkat satu genre atau tema khusus dari fandom Anime yang ada. Kali ini konsep yang diangkat adalah seri anime, game, dan visual novel garapan Type-Moon. Konsep ini dipilih karena selama lebih dari dua dekade, fandom Type-Moon masih terus aktif di berbagai belahan dunia dengan rilisan anime dan game terbarunya yang terus ditunggu.
Dengan konsep utama dari fandom Type-Moon, event Korekara Karaoke vol.8 ini akan dipenuhi dengan lagu pilihan dari anime, game dan visual novel garapan Type-Moon. Kumpulan lagu anisong dari seri Fate, Tsukihime, Kara no Kyoukai, Melty Blood, dan judul-judul lain dari franchise karya Type-Moon akan ditampilkan dalam event ini.
Event ini diadakan terbuka untuk semua kalangan dengan batasan usia minimum 18 tahun ke atas. Pengunjung dikenakan biaya Rp100.000/orang untuk tiket masuk berbentuk FDC (Free Drink Coupon). Selain itu pengunjung juga bisa melakukan reservasi untuk High Table dan Sofa yang tersedia dalam jumlah terbatas. Reservasi bisa dilakukan melalui tautan berikut ini: https://bit.ly/Korekara
Pengunjung juga boleh untuk hadir sambil mengenakan cosplay sebagai karakter dari seri garapan Type-Moon. Khusus untuk cosplayer akan mendapatkan freebies khusus yang akan tersedia dalam jumlah terbatas.
Venue acara yang terletak di Highdrate Lounge, Fairgrounds, SCBD, Jakarta Selatan bisa diakses melalui beberapa moda transportasi umum yang tersedia seperti Transjakarta serta MRT Jakarta. Untuk pengunjung yang menggunakan Transjakarta bisa mengambil rute koridor 1 Blok M – Kota dan turun di halte Gelora Bung Karno. Sedangkan untuk pengunjung yang menggunakan moda transportasi MRT Jakarta bisa turun di Stasiun MRT Senayan atau Stasiun MRT Istora Mandiri.
Lokal
GJUI 29 A PLACE TO RETURN…?

Gelar Jepang Universitas Indonesia (GJUI) kembali ke rumahnya, Fakultas Ilmu Budaya UI, setelah sebelumnya GJUI 28 diadakan di Mall Aeon. Mengusung tema ‘Neo Tokyo A Place to Return,’ GJUI 29 akan berlangsung selama 3 hari; 11-13 Agustus 2023. Day 1 bertempat di Pusat Studi Jepang sementara Day 2 dan Day 3 dilangsungkan tepat di depan FIB yang dilengkapi dengan panggung, yang puncak acaranya akan dimeriahkan penampilan girlband JKT48.
Saya berkesempatan menjajal Day 1 nya dan yah sangat klasik acara festival bertemakan pop culture Jepang; vendor jualan takoyaki, okonomiyaki, permen apel, cumi panggang, etc; merchandise baik gantungan kunci, poster dan baju bergambar ONE PIECE dan anime lainnya; Booth Bumilangit menjual berbagai komik superhero Indonesia macam Gundala, Virgo, Godam dan kawan-kawannya. Ditambah pengunjung ber cosplay berseliweran dan diiringi hingar bingar musik populer dari berbagai anime, maka bagi yang terbiasa ke acara festival serupa, it felt right at home.
Saya pribadi lebih suka mood Day 1 Gelar Jepang sejak bertahun-tahun lalu diadakan. Dikarenakan desain interior Pusat Studi Jepang dengan ada sedikit taman di dalam yang memberi rasa nyaman, lebih intim dan tenang. Baru Day 2 dan 3 mulai ‘panas.’
Sehabis melihat-lihat merchandise saya menuju lantai 2 untuk masuk ke ruangan yang ternyata sedang ada workshop seiyuu atau pengisi suara Indonesia yang diisi oleh 2 legend di industrinya; Tisa dan Ian Syaibani.
Ya tak hanya jualan makanan dan merchandise, ada pula beberapa kegiatan seperti Diskusi Film, wahana Rumah Hantu Jepang Obake Yashiki yang cukup menghibur, workshop Yukata, Karaoke, Talkshow; Bumilangit; LIVIUM.
Keduanya dalam suasana santai membagi pengalaman sebagai pengisi suara. Menunjukkan showreel mereka yang sudah panjang lantaran sudah berkarir sejak tahun 90an; anime P-Man, Hamtaro, Naruto, Drakor ‘First Love,’ Kartun-kartun Disney, Telenovela Amigos dan lain-lain.
Kedua pengisi suara tersebut membawakan acara dengan energik dan seru sampai menular ke para peserta. Untuk menunjukkan prosesnya bahkan asa sesi live dubbing dengan adegan anime P-Man di layar. Mas Ian memainkan P-Man sementara Mbak Tisa memainkan Ganko, adiknya.
Luar biasa bagaimana keduanya lepas memainkan karakter. Tak ada tempat untuk malu. Total 100%. Keduanya begitu ekspresif memainkan mimik muka dan intonasi suara. Rasanya sampai lupa kalau sedang live bukan sekedar nonton biasa.
Meski sekarang sudah jago keduanya mengaku awalnya juga kesulitan. Bahkan Mbak Tisa pernah sampai nangis di studio karena tuntuta atau juga diminta menyelesaikan 30 episode dalam satu sesi. Dengan tetap bertahan dan terus menjalani prosesnya, memainkan beragam job tanpa banyak milih, keduanya sekarang meraaa ketagihan. Ingin mendapat lebih banyak peran berbeda lagi.
Lokal
PLAZA INDONESIA NEXT GEN FESTIVAL UNTUK PARA PENAMBAH VALUE HIDUP

www.gwigwi.com – Plaza Indonesia memanggil para milenials dan Gen Z atau siapa pun yang ingin menambah value diri untuk datang ke acara perdana Plaza Indonesia Next Gen Festival 2023.
Diumumkan di Ganara Art Space Lt. 6 sebelah Plaza Indonesia XXI dengan konsumsi enak dari % Arabica, Plaza Indonesia Next Gen Festival adalah acara sharing interaktif ide, kreatif, kolaborasi, isu yang sedang in dan trend ke depannya di berbagai bidang bersama narasumber-narasumber berpengalaman. Diharapkan acara ini menjadi alternatif bagi pengunjung yang ingin mendapat pengalaman lebih dan memberi inspirasi di Plaza Indonesia.

Auto Draft
Menariknya, General Manager Zamri Mamat secara terbuka nan gamblang berkata tujuan ke depan dari event ini adalah menarik potensial konsumen baru dari kalangan milenial dan Gen Z sekaligus untuk mengetahui apa kebutuhan dan keinginan pasar tersebut. Not being very subtle, yet it shows they are aware, care and try.
Beberapa narasumber dengan isu yang dibicarakan adalah;
– Anugrah Aditya/Adityalogy Lead Marketing Communication of Jakarta Sneakers day, “Build Your Brand & Intellectual Properties, Sell to the moon”
– Firman Aldianto, Co-Founder & Cheif Creative Officer of “SuasanaKopi”
“Knowing the brand “SuasanaKopi” Inside Out: Amplifying The Voice Through Collaboration”
– Guillaume Oger
Fashion Design Program Coordinator of Esmod
“Consumer Future Behavior and The Link with Fashion and Technology”
– Cindy Gozali
Founder & CEO Wellness.inc
“How To Be Future Leader: Be Well, Lead Well, Do Well
– Kristy Iskandar
Strategic Planning Director & Owner MGKYM
“Be The Consumer Whisperer in Building Your Brand”
Sesi paling menarik penulis adalah yang dibawakan oleh Erwin Gunawan CBO Greens Indonesia dengan tema, “From Metafarm to a Bowl of Goodness.” Beliau menyinggung food security dan soal kesulitan industri pertanian saat ini yang sudah seperti berjudi, “banyak gagal panen. Bertani seperti berjudi, untung-untungan.”

Auto Draft
Teknologi juga menurutnya jangan dilihat sebagai ancaman. Metafarm, app , web 3 atau apa pun digunakan untuk berkomunikasi pada generasi yang sudah lekat dengan gadget. Membuat siapapun yang online untuk bisa bertani. Bahkan beliau menjadikan biji dan lahan sebagai aset dalam bentuk NFT. Beliau juga mendorong petani untuk menjual biji saja yang nantinya bisa ditanam di Plaza Indonesia Lantai 5, sekolah, restoran-restoan di Ismaya dan Hotel Hyatt. Menjual biji untuk menghindari food waste yang sudah berjumlah 48 juta ton dan triliuanan kerugian. “Create new ecosystem, new way of farming, new way of distributing food, new way of processing food dan mengangkat nutrisi food safety dan sebagainya..”
Kekhawatiran utama yang juga dibahas adalah pengaruh AI pada hampir semua lini kehidupan. Hal ini di address oleh Rudy Hidayat, Founder & ceo of v2 indonesia yang akan membawakan sesi, “Revolutionary of storytelling tech.” Menurut beliau, yang sepertinya juga disetujui narasumber lain, teknologi utamanya adalah untuk membantu orang dan AI pun masih suka melakukan kesalahan seperti Chat GPT yang tak bisa memberi tahu pejabat terkait berada di parpol apa (lol). AI itu back end dan frontnya manusia. “Masih membutuhkan manusianya lah,” ucapnya.
Dimulai dari tanggal 22 hingga 27 Mei yang nantinya bertempat di Warehouse Lt. 5 Plaza Indonesia, pengunjung bisa mengikuti beragam sesi yang telah dijadwalkan.
-
News2 weeks ago
Kini Giliran Pizza Hut Indonesia Yang Melakukan Kolaborasi Dengan Game Genshin Impact
-
Berita Anime & Manga3 weeks ago
Light novel Higehiro Another Side Story: Airi Gotou Berakhir Dengan Bahagia Namun Tidak Bagi Penggemar Ogiwara Sayu
-
Smartphone4 weeks ago
Xiaomi Umumkan Kehadiran Redmi Pad SE, Tablet Entry-Level untuk Momen SEru SEkeluarga
-
TV & Movies3 weeks ago
Review Live Action One Piece: Lebih Mengambil Referensi Manga Dibandingkan Anime
-
Music4 weeks ago
AmPm, CARTOON dan YELLOCK bekerja sama dengan penyanyi diva Indonesia Icazahra di lagu musim panas baru ‘Summer Drive feat. Icazahra’
-
Gaming4 weeks ago
LEGO 2K Drive Buka Kesempatan Main Gratis Pada Akhir Pekan Ini
-
News4 weeks ago
ZTE Luncurkan Gaming Phone REDMAGIC 8S Pro dan nubia Neo 5G untuk Pengalaman Gaming yang Lebih Baik
-
Lokal3 weeks ago
Korekara Karaoke: Event Karaoke Anisong Kembali Hadir di Bulan September 2023